Berita  

Pilkada 2024, KPU Kota Tangerang Lantik 65 Anggota PPK

Pilkada 2024, KPU Kota Tangerang Lantik 65 Anggota PPK
KPU Kota Tangerang saat melantik Anggota PPK untuk Pilkada 2024

Kota Tangerang, Semartara.News – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang melantik 65 Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Pelantikan tersebut digelar di Days Hotel and Suites, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang, Kamis (16/5/24).

Komisioner KPU Kota Tangerang Bidang Sumber Daya Manusia (SDM), Yudhistira Prasasta menyampaikan, 65 Anggota PPK itu tersebar di 13 Kecamatan.

Masing-masing Kecamatan di Kota Tangerang, lanjut Yudhistira memiliki 5 Anggota PPK.

Yudhistira mengungkapkan dari 65 anggota PPK sebagian besar adalah wajah-wajah baru.

“Dari anggota PPK yang dilantik hari ini 60 persen merupakan wajah baru dari PPK Pilpres kemarin. Dipastikan lebih fresh dan lebih produktif,” kata pria yang akrab disapa Yudhis.

Pasca pelantikan, Yudhis mengungkapkan, Anggota PPK akan langsung bekerja. Dimulai dari rapat pleno dengan pemilihan ketua dan masing-masing divisi di setiap PPK kecamatan.

“Selain itu, jadwal di depan mata juga sudah ada pemuktahiran data pemilih, pembentukan Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang saat ini sedang dilakukan CTS. Dipastikan PPK akan bekerja untuk membantu KPU di lini wilayah baik itu pada gelaran Pilgub maupun Pilkada,” pungkas Yudhis.

Sementara, Ketua Komisioner KPU Kota Tangerang Qori Ayatullah berpesan, pelantikan tersebut adalah awal proses panjang bagi para Anggota PPK.

“Pesan saya jaga kekompakan di internal PPK. On the track dan tegak lurus pada KPU Kota Tangerang,” ucap Qori dalam sambutannya.

Dalam pelantikan tersebut, para Anggota PPK diambil sumpah dan penyampaian pakta integritas, yang disaksikan langsung Komisioner KPU Provinsi Banten Ahmad Subagya. (Kahfi)

Tinggalkan Balasan