Berita  

Kapal Tenggelam, 1 Nahkoda Dinyatakan Hilang

SEMARTARA, Serang – Seorang nakhoda dilaporkan hilang di sekitar Perairan Timur Dermaga PT BBJ, Kecamatan Bojonegara, Kabupaten Serang, Kamis (3/5) sore.

Tim Rescuer BPBD Kabupaten Serang, Sapta melaporkan, pihaknya menerima informasi dari masyarakat bahwa telah terjadi kecelakaan laut yang mengakibatkan kapal TB.Motorola 901 dan menyebabkan tiga orang tenggelam.

“Dua orang ABK (anak buah kapal) selamat dan satu orang nakhoda masih dalam proses pencarian,” terang Sapta melalui Hanphone.

Dijelaskan, kronologi kejadian bermula sekitar pukul 14.30 WIB, saat itu, TB. Motorola 901 sedang mengaxis jatra 2 untuk keluar dari jety 1 SMI selesai doking. Sekitar pukul 16.00 WIB pada posisi 05. 57. 637LS – 106. 07. 196 LS tali toing kanan kapal itu putus yang mengakibatkan kapal TB. Motorola miring dan tenggelam.

“Sebelum tenggelam, nakhoda TB Motorola 901, atas nama Hendra Gunawan loncat ke laut dan dikuti oleh dua ABK-nya, Afrizon dan Sayudin. Dua orang ABK ini selamat dan nakhoda kapal sampai sekarang belum ditemukan,” jelasnya.

Pihaknya terus melakukan koordinasi dengan beberapa instansi terkait untuk mencari nakhoda yang tenggelam tersebut.

“Sampai tengah malam Basarnas Banten, Polairud dan TNI AL masih Standby di Pelabuhan BBJ dan kondisi terakhir nakhoda belum ditemukan,” pungkasnya. (B1-yu)

Tinggalkan Balasan