UMKM  

Pasca Idul Fitri 2022, 863 Pendatang Baru Serbu Kabupaten Tangerang

Kabupaten Tangerang, Semartara.News — Pasca Lebarang Idul Fitri 1443 Hijriah jumlah pendatang baru di Kabupaten Tangerang capai 863 orang.

Kepala Dinas (Kadis) Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Tangerang, Cikwi R Inton mengatakan, pasca lebaran sebanyak 863 pendatang baru masuk ke Kabupaten Tangerang.

Hal itu dipicu karena adanya beberapa faktor, salah  satunya lantaran kasus Covid-19 yang semakin terkendali.

“Per bulan Mei ini sudah 863 pendatang yang masuk. Ini baru awal bulan,” kata Kepala Dinas (Kadis) Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Tangerang, Cikwi R Inton pada Jumat (20/5/2022)..

Satu bulan ke depan, lanjutnya, diperkirakan jumlah pendatang baru itu  akan bertambah 30 ribu orang, seiring dengan  arus balik Lebaran 2022.

“Perkiraan kami sebulan kedepan akan ada 30 ribu pendatang yang masuk,” kata dia.

Cari Kerja

Sementara itu, Kepala Bidang (Kabid) Daftar Kependudukan Dukcapil Kabupaten Tangerang, Hedi Mochamad Hertadi, menjelaskan setiap tahun terdapat  11 ribu sampai 20 ribu orang yang  datang ke kabupaten Tangerang untuk mencari pekerjaan.

“Kabupaten Tangerang ini  daerah Industri. Sehingga mereka yang pulang kampung untuk lebaran banyak membawa keluarganya untuk mencari pekerjaan,” kata dia.. (Feri/Tri)

Tinggalkan Balasan