Ketua Umum AKKOPSI yang baru, Ibnu Sina, mengungkapkan, seluruh jajaran AKKOPSI siap melanjutkan program-program yang telah dilakukan oleh ketua sebelumnya. “Kita akan melanjutkan program-program dari Pak Zaki, yang kurang kita terus benahi dan perbaiki, yang sudah baik akan kita sempurnakan,” tandas Ibnu.
Menurut dia, program dan permasalahan tentang stunting masih akan menjadi prioritas utama AKKOPSI karena saat ini stunting juga menjadi prioritas utama dari Presiden. Pihaknya akan terus berkomitmen menggalakkan program-program pengentasan stunting, air bersih, sanitasi layak dan program-program lainnya. (Tri)