BI perpanjang kebijakan DP 0 %

Ideal Luncurkan Pembiayaan KPR Secondary Digital
Ilustrasi Perumahan. (Dok Semartara)

Jakarta, Semartara.News Bank Indonesia memutuskan untuk memperpanjang kebijakan pelonggaran rasio loan to value (LTV) dan financing to value (FTV) atau kebijakan DP 0 % untuk kredit pemilikan rumah (KPR) serta pembiayaan properti hingga 31 Desember 2023. 

Kebijakan ini memungkinkan masyarakat membeli properti menggunakan KPR dengan fasilitas down payment (DP) atau uang muka Nol persen.

Marine Novita, Country Manager Rumah.com menjelaskan bahwa sebagai salah satu stakeholder industri properti, Rumah.com menyambut baik keputusan Bank Indonesia yang memperpanjang kebijakan DP Nol Persen hingga akhir 2023. 

Perpanjangan ini diharapkan bisa mempertahankan tren positif sektor properti yang sudah cukup membaik selama setahun terakhir ini.

Marine menambahkan bahwa perpanjangan kebijakan stimulus DP Nol Persen untuk sektor properti perlu dimaksimalkan manfaatnya terutama bagi para pencari rumah. 

Oleh karena itu para pengembang harus memperhatikan beberapa aspek penting yang menjadi perhatian para pencari rumah sebagaimana terlihat dari hasil survei Rumah.com Consumer Sentiment Study H2 2022.

Beberapa aspek penting yang diperhatikan para pencari rumah di Indonesia diantaranya adalah mereka makin peduli dengan lingkungan sekitar hunian sekaligus memikirkan aspek kesehatan pasca pandemi dimana sebanyak 83 persen responden survei menyatakan bersedia membayar lebih untuk properti yang memiliki fitur ramah lingkungan dan kesehatan.

Tinggalkan Balasan