Umum  

Asrama Haji di Kota Tangerang Pertamakali Digunakan Menyambut Kepulangan Haji

Jemaah haji kota tangerang
Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah (baju putih kopiah hitam) bersama Pj Gubernur Banten, Al Muktabar (jas hitam), sambut kedatangan Jamaah Haji Kota Tangerang.

Sementara itu, Penjabat (Pj) Gubernur Banten, Al Muktabar, yang turut hadir dalam acara penyambutan kepulangan para jamaah haji tersebut, menyampaikan apresiasinya kepada Pemerintah Kota Tangerang yang telah berkontribusi, memberikan dukungan serta kolaborasinya dengan Kemenag, sehingga Asrama Haji Provinsi Banten bisa digunakan untuk menyambut kepulangan para jamaah haji.

“Sanya sangat mengapresiasi Kakanwil Banten, para pelaksana tugas atas kinerjanya dalam penyambutan jamaah haji ini,” kata Pj Gubernur Banten.

Mudah-mudahan tambah dia, semua ini dapat menjadi persembahan kepada para jemaah haji. Dan kedepannya segala ikhtiar dapat dimudahkan untuk membangun Kota Tangerang dan Provinsi Banten menjadi Tangerang Maju, Banten Maju dan Indonesia Maju,” tandasnya (Tri)

 

Tinggalkan Balasan