SEMARTARA, Kota Tangerang – Arief R Wismansyah, Calon Walikota Tangerang bersama dengan Ananta Wahana, Anggota DPRD Provinsi Banten nonton bareng pertunjukan Kethoprak di Plaza Shinta Karawaci, Kota Tangerang, Senin (30/4) malam.
Dalam kesempatan itu, Arief R Wismansyah mengatakan bahwa Kota Tangerang memiliki banyak ragam kebudayaan daerah mulai dari Jawa, Betawi dan lain-lain.
“Semua kebudayaan di Kota Tangerang tentunya harus dikembangkan tanpa dibeda-bedakan, karena kebudayaan bagian dari kehidupan masyarakat yang beragam,” katanya.
Arief melanjutkan, dengan penggelaran kethoprak ini, dirinya berharap komunitas Jawa merasa bahwa Kota Tangerang menjadi rumah sendiri.
“Sehingga dapat membangun bersama-sama dapat membangun kebudayaan Kota Tangerang kedepan dan seterusnya tanpa merasa sebagai warga pendatang,” katanya.
Arief menambahkan, pertunjukan kethoprak tersebut merupakan pertunjukan pertama kali yang digelar di Kota Tangerang. Kedepan pihaknya akan secara rutin menggelar pertunjukan budaya.
Sementara, Ananta Wahana, Anggota DPRD Provinsi Banten mengatakan dirinya mengau senang dengan mulai banyaknya pertunjukan budaya di Kota Tangerang.
Ananta juga sangat mengapresiasi pagelaran ketphoprak yang digawangi oleh paguyuban kethoprak Parigogo Nuswantoro, yang dalam hal ini, menurut Ananta, telah ikut mendorong tumbuhnya kebudayaan Jawa di Kota Tangerang maupun daerah lainnya.
“Mudah-mudahan hal ini dapat mendorong pertumbungan budaya di kota Tangerang,” pungkasnya. (Tim semartara)