Sosialisasi 4 Pilar MPR RI, Ananta Ajak Penggiat Seni Debus di Tangerang Paham Soal Pancasila

Sosialisasi 4 Pilar MPR RI, Ananta Ajak Penggiat Seni Debus di Tangerang Paham Soal Pancasila
Anggota MPR RI, Ananta Wahana tengah menyampaikan materi Sosialisasi 4 Pilar MPR RI bersama penggiat seni Debus Padepokan Sinatria Sunda, di Kp Pasanggrahan, Solear, Kabupaten Tangerang, Banten, Kamis (22/12/2022).

Tangerang, Semartara.News — Anggota MPR RI, Ananta Wahana mengajak penggiat seni budaya Debus di Tangerang untuk memahami Pancasila sebagai ideologi bangsa.

Menurut Ananta, Pancasila sebagai ideologi bangsa juga dasar negara Indonesia perlu dipahami oleh masyarakat secara lebih luas lagi.

Karena Pancasila merupakan hasil penggalian dari akar budaya yang juga sebagai peradaban bangsa Indonesia sejak dulu kala.

“Pancasila itu hasil penggalian mendalam Bung Karno dari budaya luhur bangsa kita,” ungkap Ananta saat Sosialisasi 4 Pilar MPR RI bersama penggiat seni Debus Padepokan Sinatria Sunda, di Kp Pasanggrahan, Solear, Kabupaten Tangerang, Banten, Kamis (22/12/2022).

Wakil rakyat asal Banten itu menjelaskan, bagi bangsa Indonesia, sumber nilai dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara adalah Pancasila.

sosialisasi 4 pilar mpr ri
Ananta Wahana bersama peserta Sosialisasi 4 Pilar MPR RI di Padepokan Sinatria Sunda.

Lebih lanjut Ananta mewanti-wanti untuk menjadikan Pancasila sebagai dasar moral atau norma.

Karenanya tolak ukur tentang baik buruk dan benar-salah dalam sikap, melakukan perbuatan dan tingkah laku, khususnya dalam kehidupan berbangsa dan bernegara harus merujuk pada sila-sila yang ada di dalam Pancasila.

“Kita semua harus melaksanakan, mewariskan, mengembangkan dan melestarikannya. Ideologi Pancasila sudah sesuai dengan kebutuhan bangsa Indonesia,” ujarnya.

“Dan Pancasila tak lekang oleh waktu. Akan selaras terus dengan kondisi zaman dan bangsa kita,” lanjutnya.

Tinggalkan Balasan