Diketahui kata Zaki, di wilayah Kosambi, Pakuhaji dan juga Kecamatan Teluknaga di Utara Tangerang ini memiliki tingkat pengangguran yang tinggi. Tetapi, setelah dibangunnya kawasan PIK 2 ini menimbulkan efek domino positif buat perekonomian masyarakat sekitar.
“Dengan adanya konsep pembangunan pemukiman kota satelit seperti ini, saya berharap SDM di sekitar juga dapat ikut terserap disini,” ucapnya.
Kendati demikian, Zaki menuturkan tentunya dengan pembangunan sebesar itu ada beberapa dampak yang dapat sedikit mengganggu masyarakat sekitar, seperti ceceran semen ataupun kayu yang berserakan.
“Ya seperti kita bangun rumah saja, pasti ada yang berserakan, tapi insyaallah setelah berkembang dan jadi, ini dapat menjadi percontohan pusat perkembangan ekonomi di wilayah utara tangerang,” tandasnya.(Deri/Tri)