Berita  

Telkom kembali gelar konferensi CX Summit 2022

Telkom kembali gelar konferensi CX Summit 2022
Telkom kembali gelar konferensi CX Summit 2022

Jakarta, Semartara.News PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) akan kembali menggelar konferensi tahunan CX Summit 2022, pada Rabu, 12 Oktober 2022. 

Perhelatan CX Summit 2022 akan digelar secara hibrida dan dapat diikuti oleh para pelanggan melalui tautan https://event.cxsense.com.

Melalui perhelatan ini, Telkom akan menyampaikan berbagai informasi terkait dinamika terbaru seputar tren pengalaman konsumen atau Customer Experience (CX), adopsi teknologi digital yang telah mengubah perilaku dan ekspektasi konsumen, hingga pemanfaatan teknologi mutakhir yang dapat dioptimalkan oleh pelaku bisnis dalam menjawab tantangan serta mengantisipasi peluang-peluang di masa mendatang.

Customer Experience telah ditetapkan sebagai salah satu Program Utama Tahunan Telkom Group sejak tahun 2017 hingga kini, dengan salah satu tujuan strategis adalah menjadi salah satu The Most Customer-Centric Company di Indonesia bahkan regional,” ujar Deputy Executive Vice President CX & Digitization Telkom, Widi Nugroho, dikutip dari Antaranews.

Adapun CX Summit 2022 tahun ini mengangkat tema “Thrive Your Business by Emerging Technologies for Better Customer Experience”, guna memberikan wawasan baru khususnya seputar perkembangan teknologi mutakhir yang akan berpengaruh pada customer experience, serta diharapkan akan menjadi fondasi strategis bagi pelaku bisnis dalam memahami dinamika dan tren bisnis.

Lebih lanjut, para pembicara yang dihadirkan di antaranya tokoh bisnis dan mantan Menteri Perdagangan 2011-2014 Gita Wirjawan; CEO Youth Lab Indonesia Dr. Muhammad Faisal; President General Electric (GE) Indonesia Handry Satriago; Direktur Utama Allo Bank Indra Utoyo; CEO PT Telkom Data Ekosistem Andreuw Th.A.F; dan Sekretaris Kementerian PPN/Sekretaris Utama BAPPENAS Taufik Hanafi.

Tinggalkan Balasan