Sinergi Bersama Karang Taruna, Ananta Wahana Ajak Belajar pada Bung Karno

Foto: Ananta Wahana bersama pengurus Karang Taruna Flamboyan 3 saat kunjungan Dapil di Perum Mekar Asri 2 Kecamatan Panongan

Kabupaten Tangerang, Semartara.News- Ananta Wahana, Anggota DPR RI memberikan motivasi kepada pemuda/pemudi Karang Taruna Flamboyan 3 saat kunjungan Dapil di Perum Mekar Asri 2 Kecamatan Panongan. Sabtu (29/8).

Dymar Tegar Putria, Sekretaris Karang Taruna Flamboyan 3 mengatakan bahwa selama masa pandemi ini. Belum banyak kegiatan positif yang bisa dilakukan oleh Karang Taruna Flamboyan 3 karena beberapa keterbatasannya.

“Sebenarnya kami ingin meminta bantuan berupa motivasi dan support dari Ananta Wahana sebagai Anggota DPR RI Dapil Banten III. Rencana kami akan melakukan pelatihan Public Speaking,” katanya.

Dymar menambahkan, dirinya melihat bahwa anak muda disekitarnya memiliki semangat yang tinggi namun belum memiliki pengalaman. Sehingga dirasa perlu didorong pelatihan lebih lanjut.

“Mudah-mudahan dapat dibantu sehingga mereka nanti dapat memiliki pengalaman dan pengetahuan yang dapat berguna bagi kami ” katanya.

Sementara, Widi Hatmoko, Pembina Karang Taruna Flamboyan 3 mengatakan bahwa saat ini para pemuda sangat membutuhkan kegiatan-kegiatan yang positif. Hal ini karena beberapa saat lalu ada kejadian yang melibatkan anak muda yang berakibat musibah.

“Saya berharap dengan bantuan dan dukungan dari Anggota DPR RI, anak muda disini mempunyai kegiatan-kegiatan positif karena memang semangatnya sedang mengebu-gebu,” ungkapnya.

Ananta Wahana, Anggota DPR RI mengungkapkan bahwa dirinya saat berbicara tentang pemuda/pemudi teringat kata Bung Karno  yang mengatakan bahwa 1000 orang tua hanya mampu bermimpi tetapi 1 orang pemuda dapat mengubah dunia.

“Hai pemuda/pemudi, berapa jumlahmu…..kami satu….”

“Saat ini saya berhadapan denga pemuda-pemudi. Tentunya saya merasa bahwa kedepan akan membawa perbaikan bahkan mampu mengubah dunia, seperti kata Bung Karno”, ungkapnya..

Menyikapi permohonan dari Karang Taruna Flamboyan 3 ini, Ananta berjanji akan membantu memperjuangkan aspirasi untuk menggelar pelatihan-pelatihan yang diusulkan tersebut melalui mitra-mitra komisi-nya.

“Ajukan saja proposal pelatihanya, baik itu Public Speaking, Pelatihan IT maupun pelatihan sanggar tari. Biar kami nanti yang bantu memasukan ke mitra kerja,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan