Sejumlah Perusahaan BUMN Ikut Meriahkan Peresmian Padepokan Kebangsaan Karang Tumaritis

Perusahaan BUMN
Dari Kiri, Duta Besar (Dubes) Arab Saudi sekaligus Cendikiawan Muda Muslim, Zuhairi Misrawi, Kepala BKN PDI Perjuangan, Aria Bima, Sekretaris Jenderal (Sekjend) DPP PDI Perjuangan, Pengasuh Padepokan Kebangsaan Karang Tumaritis, Ananta Wahana, menikmati seni budaya saat peresmian Padepokan Karang Tumaritis, di Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten, Sabtu (10/4/2021). (Foto - Semartara News)

Kabupaten Tangerang, Semartara.News – Dua perusahaan Perbankan BUMN, yakni Bank Negara Indonesia 1946 (BNI 46) dan Bank Rakyat Indonesia (BRI) ikut memeriahkan peresmian Padepokan Kebangsaan Karang Tumaritis, di Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten, Sabtu (10/4/2021). Dua Perbankan tersebut, membagikan ratusan paket sembako kepada para seniman, UMKM, dan juga peserta serta masyarakat di sekitar padepokan.

Untuk diketahui, Padepokan Kebangsaan Karang Tumaritis yang baru selesai diremajakan dan ditata ulang kembali, baru saja diresmikan oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PDI Perjuangan, Ir Hasto Kristiyanto, M.M., dengan menandatangani Monumen Bung Karno, sekaligus menandai peresmian kawasan serta gedung padepokan pada Sabtu (10/4/2021).

Ananta Wahana, Pengasuh Padepokan itu menuturkan, bahwa kehadiran Hasto di padepokan tersebut, menjadi kehormatan tersendiri. Sebab, sejak memasuki masa pandemi COVID-19, Padepokan Kabangsaan Karang Tumaritis sangat membatasi aktivitas kegiatan di dalamnya. Kegiatan-kegiatan di Padepokan tersebut, lanjutnya, dialihkan menjadi kegiatan gotong royong, seperti membantu warga sekitar yang mengalami kesulitan, seperti pembagian bantuan sosial (Bansos) sembako kepada masyarakat.

BNI 46, tutur Ananta, pada peresmian itu membagikan sembako sebanyak 500 paket. Sementara BRI, membagikan sebanyak 300 paket sembako. Oleh karena itu, Ananta Wahana menyampaikan terimakasih kepada dua perusahaan itu. Sebab, di tengah kesulitan masyarakat, baik Seniman, UMKM, maupun masyarakat umum di tengah Pandemi COVID-19 ini, menjadi terbantu dengan bantuan Bansos tersebut.

“Kami berterimakasih pada pihak BNI 46 dan BRI. Dua perusahaan Perbankan BUMN ini telah ikut mensukseskan acara peresmian Padepokan Kebangsaan Karang Tumaritis Banten, serta Symposium Nasional ini. Bansos ini menjadi bukti, bahwa Perbankan BUMN ini hadir untuk masyarakat yang merasa kesulitan akibat Pandemi COVID-19 ini,” tutur Ananta seusai acara.

Selain pada dua perusahaan Perbankan itu, Ananta juga menyampaikan terimakasih kepada perusahaan BUMN lainnya, seperti OJK, Mandiri, Askrindo, Aero Wisata, dan BJB yang juga ikut mensupport acara tersebut.

Untuk diketahui saja, Hasto Kristiyanto, Sekjen PDI Perjuangan, meresmikan Padepokan Kebangsaan Karang Tumaritis. Pada peresmian itu, beberapa tokoh nasional ikut hadir, seperti Aria Bima, Kepala BKN DPP PDI Perjuangan, Deddy Yevri Hanteru Sitorus, Anggota Komisi VI DPR RI, Yustinus Prastowo, Stafsus Menteri Keuangan, Enny Sri Hartati, Ekonom Senior Indef, Zuhairi Mizrawi, Intelektual Muda Muslim, dan juga Clance Teddy, Sekjen DPP GMNI 2017-2019.

Selain itu, hadir pula pengurus dari Organisasi Cipayung, seperti Ketua Umum DPP GMNI, Arjuna Putra Aldino, dan Sekjen DPP GMNI, M Ageng Dendy Setiawan, Ketua Umum KMHDI, Ketua Umum LMND, PP GMKI, perwakilan PMII, perwakilan Hikmabudhi, Aktivis Mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah, serta puluhan masyarakat yang menjadi tamu undangan dengan tetap menjalankan protokol kesehatan secara ketat, seperti Swab PCR, menggunakan Masker, menjaga jarak dan mencuci tangan.

Tinggalkan Balasan