Sebanyak 22 Kios di Pasar Sentiong Balaraja Hangus Terbakar

Pasar Sention Balaraja Kabupaten Tangerang kebakaran
Pasar Sention Balaraja, Kabupaten Tangerang kebakaran.

Kabupaten Tangerang, Semartara.News – Pasar Tradisional Sentiong Balaraja, Kabupaten Tangerang, Banten, kebakaran. Diduga lidah api berasal dari korsleting listrik yang ada di salah satu satu kios sembako pasar tersebut 

Menurut Salah satu pedagang, Andar, dalam waktu sekejap api langsung membesar dan merambat ke kios lainnya. Tak lama kemudian, petugas dari pos pemadam kebakaran datang ke lokasi untuk memadamkan api.

“Petugas yang datang ke lokasi langsung berjibaku memadamkan api yang sudah membesar,” kata Andar kepada wartawan, Sabtu, (24/9/2022).

Sementara itu Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang, Abdul Munir mengatakan, kebakaran terjadi sekira pukul 05.30 WIB.

Akibatnya, kata dia sebanyak 22 kios di pasar tersebut hangus terbakar. “Untuk memadamkan api, kami menerjunkan sekira enam unit mobil Damkar dan 38 personil,” papar Munir.

Dalam kejadian tersebut, lanjutnya, tidak ada korban jiwa. Sedangkan kerugian material masih dalam pendataan. (Deri/Tri)

Tinggalkan Balasan