Berita  

Saat Olly Tertawa Bersama Rakyat di Pulau Gangga

Olly bersama rakyat
Calon Gubernur Provinsi Sulawesi Utara, Olly Dondokambey melanjutkan agenda tur politiknya di Pulau Gangga, Jumat (6/11) (Foto: Ekslusif)

Manado, Semartara.News – Calon Gubernur Provinsi Sulawesi Utara, Olly Dondokambey melanjutkan agenda tur politiknya, Jumat (6/11). Olly bersama tim kampanyenya, menggunakan helikopter saat menyapa masyarakat pulau Gangga.

Dengan mengenakan kemeja putih, Bendahara Umum DPP PDI Perjuangan ini, langsung berkeliling dengan sepeda motor. Saat tiba di lokasi, Olly disambut warga dengan candaan. Olly bersama rakyat, dengan Setiap warga di Desa Gangga I maupun Gangga II, tertawa lepas bersama calon Gubernur Sulut nomor urut 3 ini.

Antusiasme warga ini bukan tanpa alasan. Sekian lama warga Pulau Gangga, Kecamatan Likupang Barat, Kabupaten Minahasa Utara ini ingin bertemu langsung dengan Gubernurnya. Di sepanjang jalan, warga berkerumun ingin melihat langsung. Mereka seakan menemukan rasa dahaganya untuk berdialog secara intim dengan Olly.

Dengan tetap menerapkan protokol Covid-19, yakni menggunakan masker, Olly tampak semangat saat berdialog, sambil menyapa setiap warga.

Olly Dondokambey bersama Rakyat di Pulau Gangga

“Saya senang sekali bisa datang ke Pulau gangga, dan bertemu serta berdialog langsung dengan masyarakat. Saya mendapatkan banyak masukan dan usulan dari masyarakat, untuk menjadikan Pulau Gangga ini lebih baik di masa depan. DI Pulau Gangga, saya bisa tertawa dan bercerita dengan rakyat saya,” kata Olly, sesaat sebelum meninggalkan pulau yang punya panorama laut yang tak kalah dengan Bunaken itu.

Ketika helikopter akhirnya mengangkasa, ratusan warga Pulau Gangga melambaikan tangan, menitipkan asa dan harapan untuk Sulawesi Utara yang lebih maju dan lebih hebat, Doa kami untuk kemenangan 9 Desember nanti, teriak salah satu warga.

Surga Kecil di Pulau Gangga

Tinggalkan Balasan