Jakarta, Semartara.News – Penjualan rumah kompak di kawasan industri Karawang masih cukup baik dan mencatatkan kenaikan harga mencapai 15 persen kurang dari dua tahun terakhir. Seperti rumah Neo Casa di Emerald Neopolis Karawang. Pengembangnya juga telah memulai pembangunan dengan target serah terima awal tahun depan.
Dilansir dari situs media online rumah, pengembang terus mendorong progres pembangunan proyeknya terlebih untuk rumah tapak yang peminat maupun pasarnya sangat besar. Pengembang Emerald Land Development misalnya, telah memulai pembangunan klaster baru yang diluncurkan akhir tahun lalu yaitu Neo Casa di Emerald Neopolis, Karawang, Jawa Barat.
Menurut Direktur Utama Emerald Land Dodi Pramono, pembangunan klaster terbarunya ini dimulai dengan seremoni Gate Groundbreaking Neo Casa sebagai salah satu bentuk komitmen produk yang dipasarkan bulan November tahun lalu dan langsung dibangun pada tahun ini.
“Total unit rumah yang akan dibangun sebanyak 146 unit di Klaster Neo Casa ini dengan penjualan yang sudah mencapai 40 persenan. Kami sangat optimistis pada pertengahan tahun ini seluruh unit yang kami pasarkan ini akan terjual habis (sold out) sehingga serah terima unit rumah kepada konsumen bisa dilakukan pada Februari-Maret tahun depan,” ujarnya.
Klaster Neo Casa menghadirkan satu tipe yaitu 22/45 namun dengan pilihan interior yang berbeda yaitu living, suite, dan SOHO. Ketiga tipe rumah ini menerapkan desain seperti layaknya unit apartemen yang mengoptimalakn setiap fungsi ruang yang ada. Untuk memaksimalkan interiornya yang kompak dihadirkan mezanin untuk kamar tidur maupun fungsi ruang lainnya.
Sementara khusus tipe SOHO didesain dengan gabungan dua fungsi yaitu untuk hunian dan kantor. Lantai satu bisa dimanfaatkan untuk bekerja bagi enam orang dan lantai dua untuk tempat tinggal. Untuk tipe living harganya paling ekonomis diantara tipe lainnya sementara tipe suite menyediakan dua kamar tidur. Harga yang ditawarkan mulai Rp300 jutaan.
Untuk kemudahan membeli saat ini rumah kompak di kawasan industri karawang, ditawarkan berbagai skema cara bayar dengan promo menarik. Mulai dari tunai bertahap hingga 18 kali atau dengan bank yang telah bekerja sama seperti Bank BTN, Bank Mandiri, Bank OCBC, dan Bank BSI. Ada juga fitur KPR Milenial dan KPR Spesial dengan hanya membayar tanda jadi Rp8 juta kemudian langsung mencicil mulai Rp1 jutaan per bulan. Ada juga promo cashback dan penawaran menarik lainnya.
Dikembangkan di salah satu kawasan industri terbesar Indonesia, rumah di Emerald Neopolis masih menawarkan kenaikan harga yang cukup baik sehingga oke juga dijadikan instrumen investasi. Kenaikannya berkisar 15 persen dalam kurun waktu kurang dari dua tahun.
“Saat ini juga menjadi timing yang tepat untuk membeli properti karena baik pengembang maupun perbankan menawarkan banyak kemudahan. Belum berbagai insentif dari pemerintah untuk sektor properti, jadi bisa membeli dengan lebih mudah di sisi lain kenaikannya masih cukup baik sehingga rumah yang kita miliki value-nya akan terus meningkat,” imbuh Dodi.