“RUANG RAKYAT” wujud gotong royong PDI Perjuangan bagi kemajuan Kota Tangerang

Seiring semakin berkembangnya kota Tangerang sebagai kota metropolitan, implementasi konsep Smart City menjadi kebutuhan dalam mendekatkan pelayanan berbasis teknologi kepada masyarakat. Namun, dirasakan terdapat kesenjangan keterlibatan masyarakat dalam mensukseskan program tersebut, dilihat dari jumlah pengguna aktif internet belum maksimal mengakses pelayanan pemerintah berbasis teknologi. Hal ini terungkap dalam konsolidasi DPC bersama Fraksi PDIP Kota Tangerang di RM. Pondok Selera 1 Tangerang (15/9/2019).

Padahal salah satu kunci keberhasilan mewujudkan Tangerang sebagai Kota Pintar adalah terwujudnya Smart People, dimana masyarakat sadar akan manfaat dan kegunaan teknologi dalam melayani kebutuhannya. Oleh sebab itu, DPC PDI Perjuangan Kota Tangerang perlu menggagas konsep Rumah Perjuangan Masyarakat atau Ruang Rakyat sebagai sarana dalam melaksanakan pendidikan politik dan menyerap aspirasi masyarakat.

“Kami kepengurusan baru PDIP Kota Tangerang menggagas rumah perjuangan bagi masyarakat agar terwujud pendidikan politik kepada rakyat, khususnya agar masyarakat mau melaporkan segala masalah yang terjadi dilingkungan”. ujar Gatot Wibowo Ketua DPC PDIP sekaligus Ketua DPRD Kota Tangerang.

Sementara itu, menurut sekretaris DPC sekaligus Ketua Fraksi Andri S. Permana, menjelaskan bahwa Ruang Rakyat adalah bentuk kewajiban partai politik dalam menjalankan fungsi pendidikan politik, partai harus hadir bersama rakyat dalam mengawal pembangunan.

“Ruang Rakyat wujud kepeloporan PDIP Kota Tangerang dalam rangka membangun kesadaran rakyat agar mampu terlibat aktif dalam pembangunan”. Jelas Andri.

Dalam pelaksanaannya Ruang Rakyat ini akan di fungsikan secara terintegrasi kedalam kerja Partai, masyarakat dapat menghubungi ke nomer Hotline partai untuk kemudian diverifikasi, lalu ditindaklanjuti ke Fraksi di DPRD sebagai kepanjangan tangan partai, adapun waktu pengaduan 6 hari kerja.

Selain itu, struktur partai yang tersebar di seluruh kelurahan kedepannya akan difungsikan sebagai gerbang pertama mengawal persoalan di masyarakat.

“teknisnya Ruang Rakyat ini sifatnya hotline maupun langsung datang ke kantor partai. kami akan melayani di hari kerja, dengan menempatkan 1 kader partai yang siaga. aspirasi yang masuk dari kantor partai maupun hotline akan segera ditindaklanjuti dalam rapat partai dengan fraksi. Hal itu wujud responsif terhadap masalah masyarakat,” kata Andri.

Mengakhiri presentasinya, Andri menekankan pentingnya kerja gotong royong semua elemen dalam membangun Kota Tangerang tercinta.

“Jangan biarkan walikota bekerja sendirian menyelesaikan permasalahan di kota Tangerang, semua elemen anak bangsa harus gotong royong bahu membahu demi kemajuan kota kita tercinta”, pungkasnya.

Tinggalkan Balasan