Berita  

Rakerda KNPI Kota Tangerang akan Bahas Dualisme

Rakerda KNPI
Pelepasan Pengurus DPD KNPI Dalam Pelaksanaan Rakerda, di Gedung Pemuda KNPI Kota Tangerang

Kota Tangerang, Semartara.news – Rakerda Dewan Pengurus Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Tangerang akan membahas dualisme sebagai rekomendasi pra-Rakerda.

Anggota pengurus DPD KNPI Kota Tangerang akan melaksanakan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) pada periode 2021-2024 dengan tema. “Pemuda Berintegritas, Unggul dan Berprestasi.”

Sebelumnya, Ketua KNPI Kota Tangerang Yudhistira Prasasta, melakukan seremoni pelepasan para pengurus DPD KNPI di Gedung Pemuda DPD KNPI Kota Tangerang. Rabu (30/3/2022).

Sementara itu, acara Rakerda akan berlangsung di Citra Cikopo Hotel Puncak Bogor, Mulai hari ini sampai esok hari, 30-31 Maret 2022, waktu 16:00 s/d selesai.

Di acara Rakerda Periode 2021-2024 DPD KNPI Kota Tangerang akan menyikapi dualisme yang terjadi. Pembahasan tersebut merupakan rekomendasi secara keseluruhan. Yudhis mengungkapkan akan menawarkan beberapa opsi dalam pra-Rakerda.

“Soal yang ramai dibicarakan tentang organisasi kita (dualisme KNPI), ada beberapa opsi yang ditawarkan. Pertama, Langkah hukum. Kedua, upaya administrasi, dan ketiga permasalahan kode etik,” kata Yudhis.

Yudhis mengungkapkan tidak akan mengambil langkah pribadi, tetapi akan membahas secara keorganisasian. Di sisi lain, Yudhis menggap pihaknya tidak memerlukan langkah tabayun.

“Asal muasalnya dari siapa. Kalau letupanya dari kita, pasti kita tabayun. Akan tetapi, letupannya dari sana. Seharusnya, mereka melakukan tabayun. Jadi, jangan di bolak-balik,” ucap Yudhis.

Rakerda DPD KNPI Bahas Kontribusi Masyarakat

Selanjutnya, Rakerda DPD KNPI Kota Tangerang akan membahas kegiatan dan kontribusinya kepada masyarakat. Yudhis mengatakan ada beberapa pembahasan program unggulan. Misalnya, soal UMKM terkait pemulihan ekonomi pasca pandemi, penyerapan ketenagakerjaan, dan kegiatan KNPI yang menyentuh langsung ke masyarakat.

“Ada beberapa program kerja yang akan kita dorong jadi program unggulan,” kata Yudhis

“Salah satunya, terkait UMKM, kemudian kita diminta melakukan kecakapan kerja dalam hal penyerapan ketenagakerjaan. Selanjutnya, kegiatan Kemah Bakti Pemuda. Jadi, kita kemah selama satu sampai dua bulan untuk menyelesaikan permasalahan yang ada di sana,” tambah Yudhis.

Tepat jam 12:00 Pengurus DPD KNPI Kota Tangerang dengan menggunakan Bus berangkat menuju lokasi Rakerda, di Citra Cikopo Hotel Puncak Bogor. (AK/Say)

Tinggalkan Balasan