Karenanya, ia meminta kepada korban untuk bersabar dan terus melakukan komunikasi dengan pihak kepolisian. “Jadi, untuk mengungkapkan suatu kasus memang memerlukan waktu, kesabaran, dan doa. Tapi, kalau ada informasi lanjutan segera kabarkan kepada kami,” tandasnya.
Terkait dengan kerapnya pencurian di lokasi tersebut, Kapolsek akan melakukan evaluasi dan meningkatkan Patroli Presisi. “Kita evaluasi dulu kondisinya, kalau memang tingkat kerawanannya mengharuskan kita hadir, maka kita akan hadir,” terangnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, sepeda motor Honda Beat warna biru putih dengan nomor polisi B 3574 CFB milik salah satu karyawan media online di Kampung Kober RT 001/RW 02, Kelurahan Buaran Indah, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang, Banten, raib digondol maling pada Jumat, (10/2/23).
Peristiwa itu diketahui sekira pukul 09.00 WIB ketika korban hendak mengantar istrinya ke Pasar. Melihat sepeda motor yang biasa diparkir di teras rumah kontrakannya tidak ada di tempat, Ade bersama Ketua RT lapor ke Polsek Tangerang, dengan harapan kasus tersebut segera terungkap. (Kahfi/Tri)