Itu dilakukan, tambah dia untuk mengantisipasi terjadinya sesuatu yang tidak diinginkan, seperti kecelakaan lalu lintas, tawuran antar kelompok dan lainnya.
“Ini demi terciptanya suasana yang aman pada perayaan Hari Raya Idul fitri,’ ujar Kapolres.
Kapolres juga menyarankan kepada para pemudik yang tidak membawa kendaraannya supaya menitipkan di Polres maupun Polsek terdekat. Tujuannya, selain untuk menjaga keamanan, agar para pemudik lebih tenang dan nyaman selama berada di kampung halamannya.
“Bagi pemudik yang akan mudik bisa menitipkan sepeda motor maupun mobilnya di Polres atau Polsek terdekat dengan gratis,” kata dia.
Jangan lupa pula, tambahnya, rumahnya dikunci, dan semua aliran listrik maupun gas dicabut. Lapor juga ke tetangga terdekat, ketua RT maupun Bhabinkamtibmas atau Polisi RW. (Tri)