Berita  

PLN Terus Mendukung Kendaraan Listrik di Indonesia

PLN Terus Mendukung Kendaraan Listrik di Indonesia
Dokumen: Ilustrasi Kendaraan Listrik

Darmawan Prasodjo melihat PEVS 2022 adalah upaya penting dalam proses transisi energi bersih di Indonesia, karena melalui agenda seperti inilah ekosistem Kendaraan Bermotor listrik Berbasis Baterai (KBLBB) di Indonesia bisa semakin kuat. Dia berharap masyarakat tidak ragu lagi memiliki kendaraan listrik.

PEVS 2022 diharapkan menjadi ajang pembelajaran dan update informasi terkait kendaraan listrik untuk masyarakat luas.

Pameran ini juga sekaligus menjadi ruang untuk produsen pendukung kendaraan listrik untuk mengaktualisasikan temuan terbarunya.

Termasuk di dalamnya pengembang rantai pasok ekosistem kendaraan listrik dan pendukung lainnya yang bisa dicoba langsung oleh masyarakat.

Gelaran PEVS 2022 berlangsung selama 10 hari, buka dari pukul 11.00-21.00 WIB untuk hari biasa dan 10.00-21.00 WIB untuk akhir pekan.

Tiket masuk bisa dibeli di tiket.com dengan rincian harga Rp100 ribu untuk hari pertama, Rp30 ribu rupiah untuk hari biasa, dan Rp50 ribu untuk akhir pekan.(say)

Tinggalkan Balasan