SEMARTARA, Serang – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) targetkan enam kursi di DPRD Kota Serang dalam Pileg 2019 nanti. Dari enam wilayah yang ada di Kota Serang minimal akan ada perwakilan satu kursi perdaerahnya.
“Sekarang ini kan kita baru ada tiga kursi di DPRD kota, targetnya untuk kota enam, sedangkan untuk provinsi di mana saat sekarang ini belum ada, kita akan targetkan minimal satu dan untuk pusat satu,” kata Hasan Basri Ketua DPD PKS Kota Serang di Alun Alun Kota Serang, Sabtu (28/4).
Namun menurut Hasan Basri, walaupun ada target-target pencapaian tersebut bukan suatu keharusan untuk bisa tercapai dan memaksakann diri untuk mengejar target tersebut.
“Kita di sini di PKS ini tidak ingin menjadi seperti partai-partai lain kebanyakan yang hanya sekadar memperebutkan kekuasaan, kursi dan jabatan. Namun kita ingin ada tidaknya perwakilan kita di DPR kita tetap ingin dekat dengan msayarakat, karna PKS ini milik kita bersama,” jelasnya.
Untuk Pilpres 2019 nanti, lanjut Hasan, keputusan itu ada di DPP. Namun sementara ini PKS telah menawarkan sembilan nama yang telah diajukan.
“Pilpres kita masih nunggu dari DPP yah, sementara ini bandulnya dengan teman-teman kita menawarkan sembilan nama itu,” pungkasnya. (B1-yu)