Jakarta, Semartara.News – Jumlah generasi yang lahir antara tahun 1997-2012, atau yang dijuluki Gen Z, menurut BPS pada Januari 2021 kemarin tercatat berjumlah 74,93 juta jiwa. Angka tersebut mewakili 27,94% penduduk Indonesia dari jumlah total populasi. Dengan begitu, maka, persaingan produktif antar generasi, khususnya Gen Z semakin ketat. Oleh sebab itu, perlu untuk meningkatkan skill bagi mereka agar bisa menonjol di dalam persaingan dunia kerja yang hari ini serba digital.
Atas dasar itu, Pijar Mahir sebagai media pelatihan secara online untuk masyarakat usia produktif, melakukan kolaborasi dengan Codex yang merupakan tim perekrut resmi khusus talenta digital untuk Telkom dalam meningkatkan kapabilitas talenta digital (digital talent) di Indonesia. Menurut Head of Product Pijar by Telkom Indonesia, Elnofian, dengan adanya program ini diharapkan bisa membantu generasi muda untuk meningkatkan kapabilitas digital mereka, dengan melakukan pelatihan secara online.
“Pijar Mahir bersama dengan Codex memiliki tujuan yang sama untuk meningkatkan kapabilitas talenta digital (Digital Talent) di Indonesia,” tuturnya.
“Dengan adanya program kolaborasi ini, kami membantu generasi muda di luar sana untuk mengembangkan kapabilitas mereka secara digital dengan melakukan pelatihan online dan bimbingan karir dengan mentor recruiter secara langsung, sehingga mereka bisa mempersiapkan diri untuk terjun dalam berkarir di perusahaan digital,” ujar Elnofian.
Untuk diketahui saja, kolaborasi ini berupa program yang dinamakan Career Clinic. Program ini terbuka untuk umum dengan cara memilih pelatihan apapun dalam kategori teknologi dan digital di pijarmahir.id. Kemudian memasukkan kode promo “CAREERCLINIC” pada proses pembayaran. Setelah itu bisa mendaftar melalui formulir bit.ly/careerclinicpijarmahir secara lengkap. Untuk 100 orang yang beruntung dan memenuhi syarat program akan bisa mendapatkan kesempatan untuk mengikuti Career Clinic bersama Codex pada tanggal 25 Juni 2021.
“Anak-anak muda Indonesia yang tertarik untuk berkarir di dunia digital dan bermimpi untuk menjadi digital talent Telkom Indonesia, wajib banget untuk ikutan career clinic yang diadakan oleh Pijar Mahir dan Codex yang pastinya akan membahas proses rekrutmen, digital mindset, dan digital skills yang dibutuhkan oleh Telkom Indonesia saat ini,” ucap Hiroko Amanda, Chief of Employer Branding Codex.
Pijar Mahir dari Telkom Indonesia, merupakan platform pembelajaran digital berfokus pada pelatihan bersertifikat untuk pendidikan vokasi dan profesi. Pijar Mahir mempertemukan pencari sertifikasi, pencari kerja, institusi pelatihan, dan komunitas profesi dengan dunia usia dan industri.