Petugas PNM di Banten Kerap Mendapat Intimidasi

Petugas PNM di Banten Kerap Mendapat Intimidasi
Anggota Komisi VI DPR RI, Ananta Wahana saat memberikan bantuan paket sembako kepada petugas lapangan PNM di wilayah Banten.

Harus Mendapat Perlindungan

Anggota Komisi VI DPR RI dari Dapil Banten, Ananta Wahana merasa prihatin atas adanya rongrongan terhadap petugas PNM di lapangan.

Kata dia, petugas lapangan PNM yang mayoritas perempuan harus mendapat perlindungan dalam menjalankan tugasnya.

“Jangan sampai intimidasi atau ancaman apapun terjadi kepada petugas PNM di Banten. Mereka adalah para pejuang untuk membangkitkan ekonomi rakyat kecil di pelosok-pelosok daerah,” ucapnya.

Ananta berjanji akan membawa persoalan itu ke Senayan. Dan akan menjadi bahan pembahasan di Komisi VI DPR RI saat rapat dengan Direksi PNM.

Selain itu, politisi senior PDI Perjuangan Banten itu juga akan melakukan komunikasi dengan beberapa kepala daerah, agar persoalan perlindungan terhadap petugas lapangan PNM bisa dilakukan.

“Soal ini nanti kita bahas di rapat dengan Direksi PNM sebagai mitra kerja Komisi VI. Dan kita juga akan berkomunikasi dengan kepala daerah terkait ini,” imbuhnya.

Diketahui, PNM adalah holding ultra mikro BUMN bersama BRI sebagai induk, dan Pegadaian.

Pemerintah terus memperkuat usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM). Sebagai penyangga perekonomoian nasional.(Jack)

Tinggalkan Balasan