Kota Tangerang, Semartara.News – Memperingati Hari Sumpah Pemuda (HSP), Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kecamatan Benda, Kota Tangerang menggelar acara Banten Expo untuk mewadahi pemuda yang memiliki kreasi, pada Jumat (28/10/22).
Kegiatan Banten Expo yang dimulai hari ini 28-30 Oktober 2022 itu dibuka langsung oleh Wakil Wali Kota, Sachrudin di Jalan Husein Sastranegara, Komplek Duta Garden, Kelurahan Jurumudi Baru, Kecamatan Benda, Kota Tangerang, Banten.
Ketua KNPI Kecamatan Benda,Abdul Arip mengatakan, bahwa kegiatan Banda Expo 2022 tersebut diselenggarakan untuk menampung kreativitas para pemuda Benda.
“Untuk hari ini, kita memang fokus untuk pembukaan, nanti malam ada kreativitas temen-temen baik band, stand up comedy, dan lainnya,” kata Arip saat ditemui di acara Benda Expo.
Selanjutnya pada hari Sabtu, tambah Arip, akan ada lomba tari, mewarnai, dan ceramah. Pada acara puncak, hari minggu lanjut Arip, akan menyelenggarakan gerak jalan santai sekaligus acara penutupan.
Disamping itu, sambung Arip, hadir beberapa stand untuk memeriahkan acara, mulai dari stand Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), dan beberapa pelayanan masyarakat.
“Seperti pelayanan pembuatan SIM, NIB, akta kelahiran, KTP, KK, pembayaran PBB, dan lainnya,” terangnya.