Kota Tangerang, Semartara.News– Untuk membantu masyarakat mendapatkan kebutuhan dengan harga yang relatif murah, Pemerintah Kota Tangerang pada September hingga Oktober 2022 nanti menggelar bazar di 13 kecamatan yang tersebar di Kota tersebut.
Beberapa bahan kebutuhan yang akan dijual di bazar itu diantaranya, sembako, gas, sayur mayur dan kebutuhan rumah tangga lainnya.
Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah, Jumat (9/9/2022) mengatakan, dalam kegiatan bazar tersebut, Pemkot Tangerang bekerjasama dengan sejumlah pihak seperti Hiswana Migas, Bulog, pusat belanja Alfamart, Indomaret, Tip Top, Transmart, Indogrosir, Hypermart, Rajawali Nusindo, Superindo, Hari – Hari, GS Supermarket dan lainnya.
Kegiatan bazar ini, lanjutnya, akan dimulai pada tanggal 12 September di Kecamatan Ciledug, kemudian di kecamatan Cibodas, Kecamatan Jatiuwung, Kecamatan Pinang dan Kecamatan Cipondoh.
Lalu, lanjut Wali Kota, pada bulan Oktober dimulai tanggal 4 Oktober di Kecamatan Batuceper, Karawaci, Periuk, Karang Tengah, Larangan, Benda dan Tangerang.
Komoditi yang dijual dalam bazar itu, sambung dia berupa gas tiga kilogram, telur, minyak goreng, cabai, makanan olahan, bawang merah, daging kerbau, beras, gula, kebutuhan rumah tangga, tepung terigu, sayur mayur, paket ritel dan produk UMKM.