Jakarta, Semartara.News – Pengembang properti tetap percaya diri di tengah gempuran pandemic covid-19, untuk terus mengembangkan klaster perumahan mereka, untuk dijual kepada masyarakat, yang membutuhkan hunian, maupun investasi masa depan.
Bahkan, pengembang properti tetap percaya diri untuk melakukan pengembangan ataupoun pembangunan rumah premium, meski di tengah program pemulihan ekonomi nasional yang dicanangkan pemerintah sejak tahun lalu.
Industri properti terus menunjukkan sinyal positif di tengah situasi pandemi Covid-19. Berbagai kendala terkait pandemi juga terus disiasati dan terbukti tidak membuat sektor properti terpuruk lebih dalam bahkan terus menunjukan tren peningkatan bisnis yang semakin membaik.
Hal ini yang akhirnya direspon oleh perusahaan pengembang dengan menghadirkan produk untuk memenuhi pasar itu. PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) misalnya, menghadirkan produk hunian untuk memenuhi permintaan konsumen. Peluncuran rumah premium ini juga lanjutan dari produk Cendana Cove Verdant yang diluncurkan sebanyak 250 unit pada medio Februari 2022 lalu dan terjual dalam waktu singkat.
Menurut CEO LPKR John Riady, untuk merespon permintaan pasar menengah ke atas LPKR meluncurkan hunian premium dengan jumlah yang terbatas Brava Homes di lokasi strategis Lippo Village Central, Lippo Karawaci, Tangerang, Banten.
“Brava Homes merupakan hunian ekslusif yang kami luncurkan hanya 18 unit dengan harga jual mulai Rp3,03 miliar. Kami terus berinovasi untuk memenuhi ekpektasi pasar yang menginginkan produk hunian dengan konsep yang terus berubah dan berkembang salah satunya melalui Brava Homes ini,” ujarnya.
Brava Homes tersedia dalam dua tipe standar dan corner 136/157 dan 247,6/194. Untuk menghadirkan konsep hunian yang optimal, desain rumah ini dikerjakan oleh desainer internasional Tom Elliot untuk menghadirkan rumah dengan tema the homes of dreams. Tom mengonsep perumahan ini menjadi urban modern yang dilengkapi smart home system dan green urban open space.
Dari sisi lokasinya juga produk ini berada di kawasan yang paling strategis Lippo Village Central dengan berbagai fasilitas yang mengelilinginya seperti area perkantoran CBD Lippo Village, Universitas Pelita Harapan (UPH), Siloam Hospitals, pusat perbelanjaan, sarana sports-leisure, dan sebagainya. Ke Bandara Soekarno Hatta juga hanya 30 menit melalui jalan tol Jakarta-Tangerang.
“Kami selalu jeli melihat situasi pasar dan terus berinovasi untuk menghadirkan produk yang diinginkan konsumen. Pada periode awal tahun 2022 ini kami telah meluncurkan dua proyek hunian landed house yaitu Cendana Cove Verdant dan Brava Homes dan keduanya diterima pasar dengan baik. Dari dua proyek ini saja kami membukukan pra penjualan mencapai Rp5,2 triliun,” imbuhnya.