PDIP Resmi Daftarkan Bacaleg ke KPU Kota Tangerang

DPC PDIP Kota Tangerang saat mendaftarkan Bacaleg ke KPU Kota Tangerang
DPC PDIP Kota Tangerang, saat mendaftarkan Bacaleg ke KPU Kota Tangerang.

Sehubungan dengan itu, Gatot mengungkapkan, pihaknya telah mendaftarkan Bacaleg memenuhi kuota yang ditetapkan KPU, yaitu sebanyak 50 orang. 

Terkait keterwakilan perempuan, lanjut dia, PDIP merupakan salah satu partai yang produktif melahirkan pemimpin perempuan. Dan pada pendaftaran Bacaleg kali ini,  keterwakilan perempuan juga sudah memenuhi kuota, yaitu 30 persen.

“Pada Pemilu 2019 hanya PDI Perjuangan yang fraksinya melahirkan 4 kader perempuan. Kedepannya, kita juga bisa melahirkan kader-kader perempuan yang menjadi pemimpin di Kota Tangerang karena kita sudah membuktikan di tahun 2014, Ketua DPRD adalah perempuan, 2019 Ketua Komisi juga perempuan dan kuota 40 persen kita penuhi lagi,” terangnya.

Di sisi lain, Gatot menjelaskan bahwa pada Pemilu 2024 terdapat 8 dari 10 petahana  yang masih mencalonkan diri sebagai calon DPRD Kota Tangerang. Dua pertahanan lainnya, kata dia, telah mendapat tugas untuk mencalonkan diri ke DPRD Provinsi Banten.

“Komposisi incumbent dari 10 yang kembali mencalonkan DPRD Kota Tangerang ada 8 orang. Di PDIP ketika sudah tiga kali berturut-turut mencalonkan diri, seperti Ibu Suparmi dan Angraini Jatmikaningsih, beliau mencalonkan ke DPRD Provinsi,” jelasnya.

Selanjutnya, Gotot berharap, dapat meningkatkan jumlah kursi di DPRD Kota Tangerang,”Mudah-mudahan target kami bisa mencapai dari 10, nanti di 2024 bisa kita pegang 12-14 kursi,”  imbuhnya. (Kahfi/Tri)

Tinggalkan Balasan