Kota Tangerang, Semartara.News – Sejumlah civitas akademik Universitas Muhammadiyah Tangerang (UMT) menanam bibit mangrove dalam rangka milad ke-13
Penanaman tersebut dilaksanakan di areal hutan mangrove Desa Tanjung Burung, Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang, Banten, dengan cara simbolis oleh rektor UMT, wakil rektor, dosen, dan mahasiswa pecinta alam, beserta sekretaris desa setempat dengan jumlah sekira 1.300 bibit mangrove.
“Penanaman mangrove ini sangat selaras dengan milad UMT yang ke 13. Mengingat tema milad tersebut adalah ‘Bertumbuh Menembus Batas’,” ungkap Rektor UMT, Ahmad Amarullah.
Selain itu, sambungnya, juga sejalan dengan visi UMT yang ingin menjadikan universitas islami kelas dunia dan berbasis green industry. Pihaknyapun, kata Amarullah, memilih wilayah ini untuk ditanami mangrove, karena daerah seperti Pantai Indah Kapuk (PIK), membutuhkan support dari berbagai pihak untuk menanam pohon yang berfungsi sebagai pemecah ombak.
“Kami memberikan CSR di kawasan ini karena bisa menjadi paru-paru daerah itu,” terangnya.
Selanjutnya, Amarullah menjelaskan, mangrove tidak hanya menghasilkan oksigen, tetapi juga menghasilkan banyak produk Usaha Kecil Menengah (UKM) yang berbahan dasar tumbuhan.