Muklis dan PAC Legok Siap Dukung Ananta Maju DPR RI

SEMARTARA Tangerang (8/3) – Kamis (8/3), terasa spesial bagi Muklis Anggota DPR Provinsi Banten Karena, ratusan kader partai PDI Perjuanga se-Kecamatan Legok berkumpul di rumah politikus yang saat ini juga menjabat sebagai Ketua BP Pemilu di DPD PDI Perjuangan Provinsi Banten. Mereka berkumpul dalam rangka konsidasi partai menghadapi Pilkada serentak 2018 dan Pemilu 2019.

Seratus sebelas kader partai yang berasal dari PAC, ranting, senior partai terlihat kompak mempergunakan baju merah. Hal ini untuk menggambarkan bahwa PDI Perjuangan di Kecamatan Legok siap Menang Total.

Dalam kesempatan ini Muklis menyatakan bahwa dirinya memberikan dukungan penuh atas pencalonan Ananta Wahana sebagai Anggota DPR-RI pada Pileg 2019 mendatang. Dirinya juga akan mengerahkan PAC Legok untuk mensukseskan Ananta Wahana sebagai Anggota DPR RI dari Dapil Banten III.

“Jadi seluruh pengurus partai tidak ada lagi suara yang terpecah-pecah, seperti tahun-tahun sebelumnya untuk DPRD kabupaten, provinsi dan DPR RI  karena ada anggota keluarganya nyaleg di partai lain. Untuk Pemilu Tahun 2019 tidak boleh ada lagi yang seperti itu,” katanya.

Muklis mengatakan, dirinya berharap soliditas dukungan mulai dari DPRD kabupaten, DPRD provinsi, DPR RI dan presiden seluruh anggota PDI Perjuangan Kecamatan Legok dapat satu suara yaitu PDI Perjuangan.

“Hal ini perlu dilakukan karena ke depan Pileg dan Pilpres dilakukan secara serempak, sehingga PDI Perjuangan Kecamatan Legok Mega Total, Menang Total, Merah Total pada tahun 2019,” tandasnya.

Sementara, Ananta Wahana, Sekretaris DPD PDI Perjuangan Provinsi Banten mengaku sangat senang dengan dukungan dan ikrar akan mendukung dirinya. Hal ini tentunya tidak akan dilupakan oleh dirinya dan berkomitmen untuk membantu setiap permasalahan yang terjadi di Kecamatan legok.

“Mudah-mudahan sinergitas pemilihan mulai DPRD, DPR RI dan Pilpres tahun depan kita kembali menjadi pemenang Pemilu seperti tahun 2014, dan mematahkan mitos bahwa sejak reformasi tidak ada partai yang bisa mengulang kemenangan berturut-turut. PDI Perjuangan  harus menang Pileg dan Pilpres 2019,” pungkasnya. (Sayuti)

Tinggalkan Balasan