Nissan, yang memproduksi kendaraan listrik Leaf dan Ariya, akan menawarkan kendaraan listrik ringan pertamanya, Sakura, mulai dari sekitar 1,78 juta yen (Rp204 juta) setelah memperhitungkan subsidi pemerintah, dan dengan jangkauan 180 km (112 mil).
Mitsubishi Motors, pembuat mobil listrik i-MiEV, akan merilis “eK cross EV” mulai dari sekitar 1,85 juta yen (Rp212 juta) termasuk subsidi, juga dengan jangkauan 180 km.
Kedua pembuat mobil itu mengatakan mereka akan mulai menjual jajaran mobil listrik “kei” baru mereka musim panas ini.
“Orang yang dulu berpikir bahwa kendaraan listrik terlalu mahal akan menjadi sedikit lebih tertarik pada kendaraan listrik dan akan bersedia mencobanya,” kata Manajer Produk Regional Nissan Riho Suzuki.(ANTARA/Say)