Berita  

Layanan Kesehatan Kota Tangerang Ikuti Kompetisi Internasional

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah menerima penghargaan inovasi pelayanan dari Wapres Jusuf Kalla di Istana Wapres, Selasa (15/10/2019). Inovasi pelayanan tersebut bakal berkompteisi di ajang Internasional PBB. (istimewa)

SEMARTARA – Lagi, Kota Tangerang diganjar penghargaan inovasi pelayanan kesehatan. Penghargaan dari Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi dan Birokrasi (Kemenpan RB) itu diterima Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah di Istana Wakil Presiden, Jakarta, Selasa (15/10/2019).

Pelayanan kesehatan kunjungan rumah Cageur Jasa masuk dalam Top 45 Inovasi Pelayanan Publik 2019. Pelayanan Dinas Kesehatan Kota Tangerang tersebut bersanding dengan puluhan inovasi lainnya bakal ditandingkan di kompetisi tingkat dunia, The United Nations Public Service Awards (UNPSA).

Wali Kota Tangerang yang menerima penghargaan tersebut langsung dari Wapres Jusuf Kalla mengaku bersyukur. Dia mengatakan, bakal menjadikan penghargaan pelayanan kesehatan tersebut motivasi untuk mewujudkan pelayanan yang baik bagi masyarakatnya.

Baca juga: Catatan Kinerja Anggota Dewan 2014-2019, Gatot Soroti Fungsi Pengawsan

“Mudah – mudahan menjadi motivasi untuk kami pemerintah kota dengan seluruh OPD untuk bisa memberikan kontribusi yang terbaik dalam
memberikan pelayanan kepada masayarakat,” tukas Walikota.

Sebelumnya, Pemkot Tangerang juga mendapatkan penghargaan Natamukti dari International Indonesia Council for Small Bussiness (ICSB) Indonesia City Awards 2019 ini diberikan langsung oleh Sekretaris Menteri Koperasi dan UMKM.

Baca juga: Dinilai Berhasil Kembangkan UMKM, Arief Terima Penghargaan

Tinggalkan Balasan