Berita  

Kunspec Pandemi COVID-19, Ananta Temui Buruh Lepas, Datangi Sarana Ibadah dan Pondok Pesantren

SEMARTARA – Hari ketiga melakukan kunjungan specifik (Kunspec) pandemi Corona Virus Disease 2019 (COVID-19), Anggota Komisi VI DPR RI Ananta Wahan berkeliling ke dua wilayah, yaitu Kabupaten Tangerang dan Kota Tangerang.

Politisi PDI Perjuangan dari daerah pemilihan (Dapil) Banten III ini menemui para buruh harian lepas, mendatangi beberapa tempat ibadah seperti vihara, gereja serta pondok pesantren.

Pertama yang didatangi adalah para pekerja lepas yang sedang memperbaiki saluran air di Jalan Raya Bumi Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang. Didampingi Staff Dapil, Agus Fahrudin, Ananta membagi-bagukan masker, air mineral, dan nasi boks.

“Kita melihat saudara-saudara kita ini bekerja di tempat terbuka tanpa menggunakan masker. Nah, ini kita bagi-bagi, agar dipakai untuk menghindari berbagai virus dan bakteri atau debu. Kita berikan juga nasi boks dan air mineral sebagai makan siang,” ujat Ananta Wahana.

Usai bertemu dengan para buruh harian lepas, dengan mengenakan masker dan sarung tangan, Ananta menuju ke Vihara Cetiya Guan Tek Im di Kelurahan Sukajadi, Kecamatam Karawaci, Kota Tangerang. Di sini, Ananta juga membagi-bagikan air mineral serta nasi boks kepada warga dan pengelola sarana ibadah umat Budha tersebut.

“Seperti kegiatan senelumnya, dalam kunjungan spescifik pandemi COVID-19 ini, kami juga menyerap aspirasi, serta melihat dan mendengar mangsung keluhan dari masyarakat dalam menghadapi wabah virus ini,” katanya.

Kunspec pandemi COVID-19 Ananta Wahana ini dilanjutkan dengan mengunjungi Pondok Pesantren Nurul Iman di Kampung Cileles, Desa Bantar Panjang, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang. Di pondok pesantren tersebut, selain bertemu dengan Ustadz Oman (pimpinan pondok pesantren), juga bertemu dengan para santri.

Pertemuannya dengan pimpinan pondok pesantren dan para santri ini, Ananta juga mengedepanan protokol kesehatan yang ditetapkan WHO, yaitu ‘phsycal distancing’, menjaga jarak, serta mengenakan sarung tangan dan masker. Ananta juga membagi-bagikan air mineral, nasi boks dan masker kepada para santri sambil memberikan edukasi tentang bagamana cara menggunakan masker yang benar.

Kunspec terakhir hari ketiga ini, Ananta mendatang Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI) yang berlokasi Duren Villa Ciledug, Kota Tangerang. Di sini, Ananta bertemu dengan Pendeta Mesak Dato.

Terkait kegiatan Kunspec pandemi COVID-19 ini, lanjut Ananta, sebagai bentuk dukungan moril kepada masyarakat yang tersampak virus yang hingga saat ini belum ditemukan faksinnya tersebut, dan menyerap aspirasi terkait keberlangsungan kehidupan masyarakat, terutama secara ekonomi akibat wabah ini.

“Sebagai Anggota Komisi VI DPR RI, kami ingin mengusulkan kebijakan-kebijakan lewat mutra kerja, seperti Kementrian BUMN, Koperasi, Perindistrian dan Perdagangan, untuk membuat kebijakan kedaruratan yang disesauaikan dengan kondisi di lapangan mengenai dampak pandemi COVID-19. Kita juga mendengar dan melihat secara langsung seperti apa kondisi masyarakat di bawah akibat pandemi COVID-19 ini,” pungkasnya.

Respon (1)

Tinggalkan Balasan