Berita  

Kota Tangerang Lahan Strategis Jual Hewan Kurban

Kota Tangerang Lahan Strategis Jual Hewan Kurban
Lapak penjualan hewan kurban di Kota Tangerang
Sistim Penjualan Hewan Kurban

Terkait sistim penjualan, Bunda Ana menjelaskan, setiap peternak memiliki wewenang penuh atas sapinya.

“Kita hanya menolong penjualan. Omzetnya langsung ke peternak, kan, mereka ikut. Mereka yang transaksi,” terang Bunda Ana.

Dengan begitu, lanjut Bunda Ana, dirinya tidak tahu pasti berapa omzet dilapaknya. Misalnya, tambah dia, kalau dipukul rata setiap sapi terjual Rp15 juta, kemudian dikali 100 ekor. Berarti, omzetnya bisa mencapai Rp1,5 M.

Soal kesehatan sapi, sambung Bunda Ana, setiap sapi sudah melalui proses pemeriksaan dinas terkait dan dirawat secara profesional oleh para peternak.

“Sebelum dibawa ke sini setiap bulan ada pemeriksaan dari dinas, diberi obat cacing oral ataupun injeksi dan diberi vaksin,” katanya.

“Kecuali ada musibah, misalnya tulangnya patah diperjalanan atau kepeleset, sapinya lari-lari gitu. Itu, kan, musibah,” imbuhnya. (Kahfi)

Tinggalkan Balasan