Kabupaten Tangerang, Semartara.News – Bengkel motor yang sekaligus menjadi tempat tinggal di Kampung Jatimulya, RT 01/05, Desa Jatimulya, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang, Banten hangus terbakar pada Kamis (11/8/2022) dini hari.
Akibatnya seorang ibu yang tinggal di rumah tersebut dengan inisial IS (21) ditemukan tewas mengenaskan di lantai dua bangunan itu.
Kepala Bidang (Kabid) Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Kabupaten Tangerang, Abdul Munir mengatakan kebakaran terjadi sekira pukul 04.OO WIB.
Dalam waktu sekejap api membesar dan menghanguskan seluruh bangunan bengkel yang sekaligus menjadi tempat tinggal. “Api cepat membesar hingga menghanguskan seluruh bangunan bengkel,” kata Munir, kepada Semartara.News, Kamis, (11/8/2022).
Munir menjelaskan, saat peristiwa itu terjadi korban yang tinggal bersama anggota keluarganya sedang terlelap tidur di lantai dua.
Melihat api yang tiba-tiba membesar, suami beserta dua orang anaknya panik hingga tidak sempat menyelamatkan korban.
“Suami dan dua orang anaknya panik, hingga mereka tidak sempat membangunkan atau menyelamatkan korban,’ kata dia.
Api dapat dipadamkan sekira dua jam kemudian atau pukul 06.00 Wib oleh petugas BPBD Kabupaten Tangerang Pos Kosambi. “Sampai saat ini petugas belum bisa memastikan penyebab dari kebakaran itu,’ kata Munir sembari menambahkan kasus itu masih dalam penyelidikan petugas kepolisian.. (Deri/Tri)