SEMARTARA, Serang – Menghadapi Pemilihan Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019, kelompok masyarakat yang tergabung dalam Komunitas Pemuda Petani Peduli Banten (KP3B) menyatakan sikap sekaligus dukungan untuk Jokowi-Ma’ruf Amin menjadi Presiden dan Wakil Presiden periode 2019-2024.
“Kami dukung Jokowi-Ma’ruf Amin di Pilpres 2019, dukungan ini demi masyarakat Indonesia yang lebih sejahtera,” kata Bagio Suwito, Kordinator KP3B di acara bertajuk Obrolan Santai yang berlangsung di salah satu rumah makan wilayah Kota Serang, Provinsi Banten.
Selain itu, dalam kegiatan yang mengusung tema “Tolak Ujaran Kebencian serta Dukung Pemilu 2019 Berkualitas”, sejumlah masyarakat yang berprofesi sebagai petani ini memandang perlu untuk menyatakan sikap dalam menghadapi Pemilu 2019.
“Kami menolak politik praktis di tempat-tempat ibadah. Kami juga menolak berita Hoax, politik SARA, dan ujaran kebencian yang memicu terjadinya perpecahan di lingkungan masyarakat,” ucap Bagio, Jumat (21/9).
Selain itu, pihaknya juga mengajak untuk bersama-sama mendukung aparat terkait menyikapi siapapun yang melanggar aturan dan ketentuan Pemilu 2019.
“Kami mendukung aparat penegak hukum melakukan tindakan tegas terhadap siapapun yang melanggar,” tandasnya. (Helmi)