Jemaah Haji Tangsel Berangkat, Walikota Lepas dengan Harapan

Walikota Tangsel, Benyamin Davnie, melepas 393 jemaah haji 2025, mengingatkan pentingnya fokus beribadah dan menjaga kesehatan.
Walikota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie, tampak mendorong kursi roda salah satu jemaah haji sebagai wujud perhatian dan dukungan saat pelepasan jemaah haji 2025. (Foto: ist)

Kota Tangsel, Semartara.News — Walikota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie, melepas keberangkatan ratusan jemaah haji menuju Tanah Suci pada Sabtu, 3 Mei 2025.

“Saya melepas lebih dari 1.300 jemaah haji dari Tangsel yang telah memenuhi berbagai persyaratan, termasuk biaya dan kesehatan. Hari ini, ada 393 jemaah yang berangkat dalam kloter pertama,” ungkap Benyamin di halaman Islamic Center Baiturrahmi, Serpong, Tangsel.

Benyamin mengingatkan para jemaah bahwa ibadah haji bukan hanya perjalanan fisik, tetapi juga perjalanan spiritual yang telah lama dinanti. Ia berharap para jemaah dapat fokus beribadah dan menjaga kesehatan agar bisa kembali ke tanah air dengan selamat.

“Saya sampaikan kepada jemaah bahwa ada yang menunggu hingga 12 atau 13 tahun untuk kesempatan ini. Mereka telah menunjukkan kesabaran dan keikhlasan, dan kini saatnya untuk menjalani ibadah ini. Jangan biarkan hal-hal duniawi mengganggu, serahkan semuanya kepada Allah SWT,” tambahnya.

Benyamin juga berbagi pengalaman pribadinya selama menunaikan ibadah haji dan memberikan motivasi agar para jemaah tetap fokus dan menjaga kesehatan. Ia menekankan pentingnya merindukan keluarga, tetapi tidak sampai melupakan tujuan utama berada di Tanah Suci.

Sebagai catatan, total jemaah haji asal Tangsel tahun 2025 mencapai 1.385 orang, dengan rentang usia antara 20 hingga 84 tahun. (*)

Tinggalkan Balasan