Berita  

Ini Upaya Disbudpar Lestarikan Tari Daerah yang Hampir Punah

SEMARTARA, Kota Tangerang – Ancaman kepunahan seni tari daerah bukan tak mungkin terjadi. Sepi peminat atau tak lagi dilirik generasi muda membuat seni tari daerah tak sepopuler kesenian lainnya. Upaya pelestarian perlu dilakukan untuk menjaga kesenian tersebut.

Upaya melestarikan seni tari daerah tak luput dilakukan Dinas Pariwisata Kota Tangerang. Dinas yang dipimpin Rina Hernaningsih ini menggelar pelatihan seni tari Puspa Linggar dan Tari Kartika Puspa. Tak tanggung-tanggung, instruktur tari asal Bandung didatangkan dalam pelatihan tersebut.

Pelatihan digelar di Pendopo Budaya dan Aula Dinas Kebudayaa dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Tangerang selama lima hari sejak Rabu (12/12).

Sanggar Tari yang sudah berdiri lebih dari 10 tahun pimpinan Irawati Durban ini
melatih sejumlah sanggar dan Sekolah Kota Tangerang yang aktif di bidang seni daerah Indoensia.

Kepala Disbudpar Kota Tangerang, Rina Hernaningsih yang membuka acara ini berharap pelatihan tersebut dapat mendorong generasi muda semakin mencintai dan lebih mengenalkan Tari Daerah Indonesia khususnya Tari Puspa Linggar dan Tari Kartika Puspa.

Tak cuma menggelar pelatihan, kepedulian Disbudpar juga dibuktikan dengan pelibatan sanggar tari dalam sejumlah acara.

Diketahui, Disbudpar menampilkan Tari Genjring Party kreasi sanggar Kreatif pada perayaan hari jadi Dharma Wanita ke-9 di Gedung Nyimas Melati, Senin (10/12) lalu. Pertunjukkan itu melibatkan puluhan siswa Sekolah Dasar Kota Tangerang. Penampilan itu turut disaksikan Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah serta pejabat lainnya. (Helmi)

Tinggalkan Balasan