Ini Kondisi Terburuk yang Bisa Dialami Ketika Positif Omicron

Ini Kondisi Terburuk yang Bisa Dialami Ketika Positif Omicron
Kondisi Terburuk Omicron

Jakarta, Semartaranews Sejumlah studi menunjukkan bahwa infeksi virus corona baru, Omicron, umumnya memiliki gejala yang ringan. Meski begitu, ini bukan berarti bahwa Omicron tidak ganas.

Faktanya, ada beberapa kondisi terburuk yang dapat terjadi ketika seseorang terinfeksi Omicron. Studi ZOE mengungkap bahwa gejala terburuk yang bisa dialami pasien Omicron salah satunya adalah ‘kabut otak’ yang aneh di mana orang sulit mengingat apa yang mereka lakukan.

Bahkan belum lama ini, sebuah rumah sakit di Israel menemukan kasus pertama peradangan jantung pada pasien yang terinfeksi virus corona varian Omicron. Dokter di Pusat Medis Sheba di Tel Hashomer mengatakan kepada Channel 12 News bahwa seorang pria berusia 43 tahun dirawat di rumah sakit di bangsal virus corona mereka dan dirawat karena miokarditis (radang otot jantung).

“Ini adalah pertama kalinya kami melihat ini dengan Omicron,” kata Prof. Shlomi Matetzky, seorang ahli jantung di rumah sakit, dikutip dari Times of Israel.

“Ini adalah perkembangan yang mengkhawatirkan yang perlu kita pikirkan. Kami terus mengawasi pasien yang saat ini dalam perawatan intensif,” tambahnya.

Varian virus corona sebelumnya Delta, juga telah diketahui menyebabkan miokarditis dan perikarditis (radang selaput di sekitar jantung). (CNBCIndonesia)

Tinggalkan Balasan