SEMARTARA, Serang (27/9) – Pengurus Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) Provinsi Banten periode 2017-2022 dikukuhkan oleh Ketua Umum PWRI Pusat Haryono Suyono di Pendopo Gubernur Banten, Rabu (27/9).
Acara pengukuhan dihadiri Sekda Banten Ranta Soeharta, Ketua PWRI Provinsi Banten Hilman Nitiamidjaya dan pengurus serta anggota PWRI Provinsi Banten dan Kabupaten/Kota, serta para tamu undangan.
Sekda Banten Ranta Soeharta dalam sambutannya mengatakan, kontirbusi, dedikasi dan pengabdian pengurus PWRI selama menjadi pegawai pemerintahan, baik yang bertugas di Pemprov Banten maupun di Pemerintah Kabupaten dan Kota, serta instansi vertikal, BUMN, serta BUMD patut diberikan apresiasi.
“Saya merasa bangga kepada bapak dan ibu, meskipun sudah memasuki purna tugas dan fisik sudah tidak muda lagi, namun tetap bersemangat untuk melanjutkan darma baktinya melalui organisasi PWRI ini,” kata Ranta.
Ia berharap, sebagai forum komunikasi dan silaturahmi pensiunan pegawai, PWRI agar tetap melanjutkan aktivitas positif dalam berbagai macam bidang sesuai dengan kompetensi masing-masing, baik bidang sosial, budaya maupun ekonomi produktif.
“Tentu bekal kompetensi dan pengalaman yang dimiliki selama bertugas sebagai PNS menjadi modal untuk melanjutkan pengabdiannya kepada bangsa, negara dan masyarakat,” ungkapnya.
“Kami masih membutuhkan masukan dan solusi dalam penyelenggaraan pemerintahan pembangunan dan pelayana publik,” sambung Ranta.
Pemprov Banten, lanjut Ranta memiliki komitmen yang kuat untuk fokus pada peningkatan kualitas pelayanan kepada masyarakat, khusunya pelayanan dasar dibidang pendidikan, kesehatan dan infrastruktur.
“PWRI diharapkan memberikan analisa dan solusi atas itu-isu strategis yang ada sesuai dengan kondisi dan kebutuhan masyarakat,” ungkapnya.
Ketua Umum PWRI Pusat Haryono Suyono berpesan agar para pengurus PWRI tetap konsisten menjaga eksistensi PWRI, berkontribusi dalam pembangunan di Provinsi Banten serta harus menjadikan PWRI sebagai organisasi untuk tetap berkarya dan beramal dimasa tua.
“Diharapkan pengurus PWRI mampu berperan dalam segala gerak langkah pembangunan dan turut berpartisipasi untuk kemajuan bangsa kita,” pesannya. (Soe)
Baca juga: