DPC PDI-P Masih Bungkam Mengenai Arah Politik Pilkada Bupati Tangerang

SEMARTARA, Tangerang (8/12) – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Kabupaten Tangerang masih bungkam untuk menentukan arah partai politiknya (Parpol), entah merapatkan barisan ke inceumbent Ahmed Zaki Iskandar atau ke mantan Lurah Selembaran Jaya Jayusman.

Ketua DPC PDI-P Kabupaten Tangerang Topari mengatakan, ia tak bisa membeberkan banyak akan arah parpolnya untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bupati Tangerang periode 2018-2023 kedepan.

“Kita tunggu saja nantri intruksi dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) untuk Pilkada Bupati Tangerang,”katanya dengan sedikit kata, Jumat (8/12)

Dilanjutkan dirinya, walau sampai saat ini hanya tinggal dua parpol di Kabupaten Tangerang yang belum menentukan arahnya ke dua bakal calon (Balon) Bupati Tangerang yakni, PDI-P dan Partai Kebangkintan Bangsa (PKB), dan kemana kedua parpol tersebut akan merpat, dirinya masih bungkam.

“Kami siap dari intruksi pusat,” terangnya dengan mengulangi jawaban yang sama dengan jawaban ua sebelumnya kepada awak media.

Sedangkan komunikasi politik terus dijalin oleh pihaknya dengan intens kesemua parpol di Kabupaten Tangerang.

Untuk diketahui, bahwa mekanisme PDI-P mengenai penjaringan balon Bupati dan balon Wakil Bupati Tangerang sudah berlangsung dan rekomendasi sudah DPC kirim ke DPD dan untuk dibahas lebih lanjut ke DPP. (Yansopi)

Baca juga:

  1. 120 Kader PDIP Tangsel Digembleng dalam Pendidikan Kader Pratama
  2. Romahurmuziy: Jokowi Contoh Pemimpin Besar
  3. Pemeriksaan Novanto di Pengadilan Tidak Dapat Ditunda

Tinggalkan Balasan