Direktur Karang Tumaritis Institute Dicurhati Soal Infrastruktur Saat Bagikan Paket Sembako Bantuan CSR Bank Mandiri

Direktur Karang Tumaritis Institute Dicurhati Soal Infrastruktur Saat Bagikan Paket Sembako Bantuan CSR Bank Mandiri
Direktur Karang Tumaritis Institute, Abraham Garuda Laksono saat memberikan bantuan sembako dari CSR Bank Mandiri, di Kota Serang, Banten, Rabu (10/8/2022).

Dicurhati Soal Infrastruktur

Dalam kesempatan itu, Abraham Garuda Laksono mendapat masukan dari kelompok perempuan penggiat sosial tersebut terkait soal kondisi infrastruktur, terutama di wilayah Pandeglang, dan Lebak.

Mereka curhat soal kondisi jalan rusak, harga sembako naik, gas LPG melon 3 kg mahal, hingga susah sinyal di daerahnya.

“Curhat nih Pak Abraham. Di daerah saya harga gas Rp 30 ribuan, terus jalan juga ada yang rusak, becek kalau hujan,” ungkap Lara (23) asal Sajira, Lebak.

Hal serupa disampaikan Leni Erlina Sari (27) dari wilayah Saketi, Pandeglang, kata dia, di daerahnya selain jalan banyak yang rusak, juga susah sinyal handphone.

“Kalau gas melon 3 kg harganya gak jauh beda, hanya beda seribuan doang Pak. Ya sekitar Rp 31 ribuan,” ucapnya.

Menanggapi hal itu, Abraham pun tersenyum, “Nanti suara hati ibu-ibu ini akan coba saya sampaikan kepada pihak-pihak yang memiliki kompeten terkait persoalan ini,” katanya.

Menurut Abraham, memang kondisi infrastruktur jalan banyak yang tidak memadai di berbagai daerah, lantaran anggaran pemerintah selama pandemi dialokasikan untuk penanganan Covid-19.(tim)

Tinggalkan Balasan