Banten, Semartara.News — Karang Tumaritis Institute membagikan ratusan paket sembako bantuan corporate social responsibility atau CSR Bank Mandiri kepada kelompok perempuan penggiat sosial di wilayah Banten.
Lembaga di bawah naungan Yayasan Padepokan Kebangsaan Karang Tumaritis, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang itu menyalurkan Bantuan CSR Bank Mandiri berupa beras kemasan premium, minyak goreng, dan gula pasir.
Direktur Karang Tumaritis Institute, Abraham Garuda Laksono menyampaikan, bahwa bantuan sosial bahan pangan tersebut merupakan bentuk perhatian dari pemerintah melalui Bank Mandiri sebagai salah satu BUMN.
“Bantuan ini bentuk komitmen dan konsistensi pemerintah melalui Mandiri dalam memulihkan kondisi masyarakat pasca periode panjang pandemi,” ungkap Abraham saat memberikan bantuan sembako, di Kota Serang, Banten, Rabu (10/8/2022).
Untuk kali ini, kata dia, bantuan paket sembako CSR Bank Mandiri itu diberikan kepada para perempuan tangguh penggiat sosial di wilayah Serang, Pandeglang, dan Lebak.
“Mereka para pekerja sosial yang turut serta dalam pemulihan kondisi masyarakat di wilayah Banten dari segala dampak pandemi,” ujarnya.
Menurut anak muda itu, bahwa kondisi ekonomi global saat ini tengah mengalami krisis.
Sehingga berakibat laju inflasi di berbagai negara sangat tinggi, dan karenanya banyak negara tak tahan terhadap tekanan ekonomi global tersebut, terperosok ke jurang resesi, bahkan jatuh bangkrut.
“Harga berbagai komoditi dunia naik, termasuk harga pangan. Dan banyak negara berjatuhan gegara itu. Namun kita mesti bersyukur, negara kita masih mampu bertahan,” jelasnya.
Oleh sebab itu, menurut jebolan James Cook University Singapura tersebut, upaya negara dengan menggunakan seluruh perangkatnya termasuk bank pelat merah dipandang sangat penting, diantaranya Bank Mandiri dalam mendukung pemulihan kondisi masyarakat pasca pandemi.
“Berbagai program bantuan telah diulurkan pemerintah. Terutama untuk memulihkan ekonomi rakyat melalui bantuan bagi sektor UMKM yang menjadi tulang punggung perekonomian Indonesia,” imbuhnya.