Kabupaten Tangerang, Semartara.News – Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar dan jajarannya melakukan inspeksi ke pasar tradisional dan modern untuk mengecek stok dan harga bahan pokok menjelang Idul Fitri 2023.
Dalam kegiatan yang dilaksanakan pada Selasa (11/4/2023) itu, Bupati mendatangi kios-kios yang ada di Pasar Tradisional Tigaraksa dan Modern di Kawasan Mall Citra Raya Panongan.
Zaki mengatakan dari hasil pantauan di kios-kios pasar itu, meskipun sebelumnya terjadi kenaikan harga pada beberapa komoditi, sudah mulai menurun.
Seperti, lanjutnya, harga cabai rawit merah yang sebelumnya Rp60-70 ribu, turun menjadi Rp40-25 ribu per Kg “Ini sesuatu yang luar biasa, sudah banyak komoditi yang mengalami penurunan harga,” kata Zaki.
Untuk daging sapi, ayam dan ikan, tambahnya, kualitasnya juga bagus. Begitupula dengan beras, kualitas dan harganya tidak kalah dengan beras impor.