Budaya  

BPCB Minta Berbagai Pihak Menjaga Makam Ki Buyut Jenggot

Badan Penelitian Cagar Budaya (BPCB) Banten melakukan investigasi di area makam Ki Buyut Jenggot di Kota Tangerang
Badan Penelitian Cagar Budaya (BPCB) Banten melakukan investigasi di area makam Ki Buyut Jenggot di Kota Tangerang.

Lebih jauh Juliadi menjelaskan, proses untuk menentukan makam itu sebagai cagar budaya ada beberapa tahapan, salah satunya melalui kajian, pengumpulan data dan lain-lain. Sedangkan tim ahli cagar budayanya dibentuk oleh Pemda Kota Tangerang.

Sementara itu, Khoirul Azmi Abbas dari tim 9 cagar budaya menyambut baik kedatangan tim BPCB ke makam tersebut untuk melakukan investigasi.

“Harapan kami dari awal yang penting sudah ada  indikatornya. Dan kami juga paham semua itu harus didalami dengan cara diobservasi,” kata dia.

Selanjutnya, kata Azmi, pihaknya terus fokus untuk menjaga dan menyelamatkan makam tersebut agar tidak direlokasi.

“Sampai saat ini kami juga masih mengumpulkan bukti-bukti ,” papar Azmi. Dan bukti-bukti yang sudah tampak, paparnya adalah keberadaan batu-batu tua di areal makam. (Kahfi/Tri)

Tinggalkan Balasan