Umum  

Baznas Kota Tangerang Gelar Doa Bersama Penyintas Gempa Cianjur

Badan amil zakat nasional Kota Tangerang menggelar doa istighosah bersama penyintas gempa Cianjur
Badan amil zakat nasional (Baznas) Kota Tangerang menggelar doa istighosah bersama penyintas gempa Cianjur. Minggu, (11/12/22).

Kota Tangerang, Semartara.News – Badan amil zakat nasional (Baznas) Kota Tangerang menggelar doa istighosah bersama penyintas gempa Cianjur. Minggu, (11/12/22).

Doa bersama tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Baznas Kota Tangerang, Aslie Elhusyairy, “Kita doakan semoga masyarakat terdampak diberikan kekuatan dan kesabaran dalam menjalani ujian. Karena sesungguhnya, ujian adalah cara Allah untuk mengangkat derajat umatnya,” kata Aslie.

Kegiatan tersebut dilakukan setelah dua pekan lebih Baznas Kota Tangerang melakukan pendampingan terhadap korban gempa di Cianjur.

Dalam pendampingan tersebut, kata Aslie, pihaknya telah menyalurkan bantuan secara langsung untuk memenuhi kebutuhan para pengungsi di lokasi.

Bantuan itu, lanjutnya, berupa mendirikan shelter, dapur umum, MCK, layanan psikososial, dan pengajian untuk orang tua maupun anak-anak yang tinggal di shelter pengungsi di RT 01 RW 06 Kelurahan Mangunkerta, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. 

Selain itu, tambah Aslie, sejumlah relawan telah diterjunkan untuk mendampingi para pengungsi.

Tinggalkan Balasan