Berita  

Campursari Iringi Malam Puncak Hut Kemerdekaan di Mekarsari

SEMARTARA, Tangerang – Artis campursari papan atas Sonny Josz menghibur masyarakat Kompleks Mekarsari 2, Kelurahan Mekarbakti, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang, pada Sabtu (25/8) malam.

Dalam kegiatan ini, ratusan warga memadati balai RW tempat berlangsungnya acara tersebut. Bapak-bapak pun turut bergoyang dengan pelantun tembang “Sri Minggat” di atas panggung.

Ketua RW 06 Mekarasri 2, Baryono menjelaskan, kegiatan ini dilaksanakan oleh para pemuda karang taruna setempat dalam rangka memeriahkan HUT RI Le-73 di kompleks perumaham tersebut. Selain hiburan campursari Sonny Josz, kegiatan ini juga dimeriahkan oleh penampilan anak-anak warga Mekarasri Dua. Hadir dalam acara tersebut Anggota DPRD Provinsi Banten, Ananta Wahana.

“Ini adalah malam puncak HUT RI Ke-73 Mekarsari 2. Berharap, untuk tahun depan bisa membuat acara yang lebih besar dan meriah lagi,” kata Baryono.

FOTO: Anggota DPRD Provinsi Banten, Ananta Wahana saat mengisi sambutan di malam puncak HUT Kemerdekaan RI di Mekarsari

Anggota DPRD Provinsi Banten, Ananta Wahana, saat memberikan sambutan mengaku bangga dengan terselenggaranya acara tersebut. Karena, menurut Ananta, ini adalah sebagai bentuk kecintaan warga Mekarsari kepada bangsa, yang diimplementasikan dalam sebuah karya nyata dalam mengisi kemerdekaan.

Sebagai wakil rakyat di Provinsi Banten, Ananta juga siap untuk menyampaikan aspirasi masyarakat Mekarasri 2 ke pemerintah provinsi, terkait persoalan serta dan apa yang menjadi kebutuhan warga masyarakat wilayah tersebut. (Wid)

Tinggalkan Balasan