Berita  

Jelang Idul Adha, Kapolsek Batuceper Pastikan Wilayah Daan Mogot Kondusif

SEMARTARA, Kota Tangerang – Anggota Personil Polsek Batuceper Polres Metro Tangerang Kota, bersama beberapa anggota Koramil 02 Batuceper melaksanakan apel kesiapsiagaan pengamanan jelang Hari Raya Idul Adha 1439 Hijriyah.

Sebanyak 20 personil Polri dan 4 personil TNI dikerahkan Kapolsek Batuceper, Kompol Hidayat Iwan Irawan sebagai penanggung jawab untuk melakukan pengamanan di malam takbiran menjelang perayaan idul adha.

“Kegiatan ini dimaksudkan untuk menjaga situasi kamtibmas di Hari Raya Idul Adha menjadi aman dan kondusif dan sekaligus mengecek kekuatan para anggota personil yang akan terjun ke beberapa titik wilayah di Kecamatan Batuceper,” kata Kapolsek, Selasa (21/8).

Menurutnya, pengamanan tersebut juga sekaligus untuk melakukan penjagaan kepada umat muslimin dalam menunaikan ibadah sholat sunnah Idul Adha dan melakukan pemotongan hewan kurban.

Di dalam pengamanan, ia juga memberikan beberapa atensi kepada para pelaksana pengamanan yang melekat di daerah perbatasan Batuceper dan Provinsi DKI Jakarta. Hal itu sebagai antisipasi pengamanan Takbir Keliling yang biasa terjadi menjelang lebaran.

“Kendaraan pickup yang melintas dimohon untuk dilarang ke arah DKI Jakarta, bagi anggota di lapangan tetap waspada akan ancaman teroris. Gunakanlah body system dan jika bertugas janganlah sendirian. Utamakanlah keselamatan pribadi kalian, jalanilah tugas dengan penuh keihlasan dan penuh dengan tanggung jawab,” ucapnya diarahkan kepada semua petugas.

Adapun lokasi penempatan yakni di Jalan Daan Mogot Km 19,8 Dari putaran ‘three in one’ sampai daerah perbatasan Batuceper (Tugu Banten), kemudian di Stasiun Poris Jalan Maulana Hasanudin, Pertigaan Alfa Midi Poris Gaga dan Pertigaan Perumahaan Poris Giant (Pos Security) Kelurahan Poris Gaga Kecamatan Batuceper Kota Tangerang. (Helmi/Hms)

Tinggalkan Balasan