SEMARTARA, Kota Tangerang – Unit Patroli Srikandi Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Tangerang, diperkenalkan sembari bersepeda santai di lokasi Car Free Day (CFD), Tugu Adipura. Srikandi bersepeda ini akan bertugas mengamankan seluruh taman di wilayah Kota Tangerang.
Kepala Satpol PP Kota Tangerang, Mumung Nurwana mengatakan bahwa pihaknya akan berupaya memberi rasa aman, nyaman, dan juga tentram untuk masyarakat Kota Tangerang. Dengan demikian pihaknya membentuk tim srikandi bersepeda.
“Unit Srikandi hari ini kita perkenalkan sekaligus untuk memantau kegiatan CFD. Totalnya ada 10 unit dan nantinya Srikandi Satpol PP ini akan berpatroli di taman-taman yang ada di Kota Tangerang,” ujar Mumung dalam kegiatan CFD, pada Minggu (22/7).
Sementara Kepala Bidang Ketertiban Umum, Satpol PP Kota Tangerang, Ghufron Falfeli menerangkan, Srikandi bersepeda ini memiliki sejumlah keunggulan dibanding dengan metode lain. Menurutnya, sepeda mampu menjangkau setiap sudut jalan, masuk gang kecil, fleksibel dan dapat berinteraksi langsung dengan masyarakat.
Ghufron menjelaskan, terdapat 10 unit pasukan bersepeda yang siap berpatroli di berbagai penjuru Kota Tangerang, khususnya di taman tematik.
“Tim srikandi kita ada satu peleton dengan jumlah 30 orang. Untuk patroli sepeda dalam CFD ini ada 10 unit yang kita terjunkan. Kedepannya, tim srikandi kita ini akan melakukan pemantauan di taman tematik,” katanya.
Selain itu, lanjut dia, tim Srikandi Satpol PP ini akan bertugas setiap hari untuk menjaga ketertiban dan ketentraman masyarakat.
“Sistemnya itu setiap hari kita bagi dua shift, yaitu pagi dan sore. Ini merupakan yang pertamakalinya ada Satpol PP bersepeda di Kota Tangerang,” terangnya.
Kehadiran Srikandi Satpol PP ini mendapat sambutan hangat dari mayarakat. Keadaan mereka membuat warga merasa lebih nyaman dan aman di area CFD. Ketika melaksanakan tugasnya, tak jarang warga meminta foto bersama atau selfie dengan para Srikandi Satpol PP yang sedang patroli memakai sepeda.
“Kalau ada Satpol PP begini kan lebih aman. Tidak khawatir ada yang mengganggu, nyaman lah pokoknya. Apalagi Satpol PP yang keliling naik sepeda ini wanita cantik yang tangguh,” kata Iwan, salah seorang warga Cipondoh. (Helmi)