SEMARTARA, Kota Tangerang (9/6) – Dalam rangkaian memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2018, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Tangerang, mengadakan buka puasa bersama sekaligus menyantuni anak yatim, bareng Arief R Wismansyah, calon Walikota Tangerang periode 2018-2023.
Kegiatan terselenggara di Sekretariat PWI Kota Tangerang, Jalan TMP Taruna, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang. “Bukber dan santunan ini masih dalam rangkaian HPN 2018,” kata Muhammad Fahmi, Ketua PWI Kota Tangerang, Jumat (8/6).
Menurut Fahmi, kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar pengurus dan juga anggota. Di bulan Ramadhan tahun ini, ia berharap, seluruh anggota dan pengurus PWI Kota Tangerang mendapat berkah dan juga safaat dari Allah SWT.
“Semoga kita semua mendapat safaat dan barokah dikemudian hari, khususnya buat Kota Tangerang yang kita cintai. Semoga kota kita ini terus maju dan berkembang,” ujarnya.
Sementara Arief R Wismansyah dihadapan anak-anak yatim mengatakan, anak-anak yang hadir disini merupakan generasi masa depan untuk Kota Tangerang, wujudkanlah cita-cita kalian untuk membangun Kota Tangerang.
“Kalian harus bercita-cita setinggi langit, paling kaga punya cita-cita dah,” pesan Arief, kepada puluhan anak yatim dalam sambutannya.
Namun, untuk mewujudkan cita-citanya, menurut Arief, butuh peran dan bimbingan semua pihak. Kelak, anak-anak ini yang akan menjadi pemimpin di masa depan. “Masa depan Kota Tangerang ada di tangan anak-anak ini, yang punya masa depan, kalau generasi kita ini belum memiliki cita-cita sama sekali, bagaimana nasib Kota Tangerang nantinya,” jelasnya.
Lanjut Arief, Kota Tangerang merupakan salah satu kota yang berpotensi dan berdaya saing tinggi, banyak para pemuda yang siap berkompetensi. Jika dirinya dipercaya kembali, ia mengaku akan melaksanakan program pembangunan berkesinambungan.
“Jika Allah menghendaki dan masyarakat Kota Tangerang mempercayai saya bersama Pak Syachrudin untuk kembali memimpin, maka ada beberapa hal yang akan kita lakukan, seperti pembenahan transportasi, menyediakan air bersih dan juga mengatasi kemacetan,” tandasnya. (Helmi)