Tomy, Mantan Timses Walikota Tangerang Daftar Jadi Caleg PDI Perjuangan

Tomy Mantan Timses Walikota Tangerang Daftar Jadi Caleg PDI Perjuangan
Mantan tim sukses (Timses) Wali Kota Tangerang, Tomy saat menyerahkan berkas pendaftaran sebagai bakal calon legislatif (Caleg) DPRD pada Pemilu 2024 dari PDI Perjuangan/Foto: Didi

Tangerang, Semartara.News — Mantan tim sukses (Timses) Wali Kota Tangerang, Tomy mendaftarkan diri sebagai bakal calon legislatif (Caleg) DPRD pada Pemilu 2024 dari PDI Perjuangan.

Tomy pernah menjadi Timses Arief Wismansyah – Sachrudin selama dua periode.

Dia juga menjabat Wakil Ketua Bidang Kebudayaan PDI Perjuangan Kota Tangerang.

Tomy mengambil formulir pendaftaran sebagai bakal calon anggota legislatif DPRD pada Senin 19 September 2022 untuk Dapil 1 Kota Tangerang, meliputi Kecamatan Karawaci dan Tangerang.

Tomy menyebut, bahwa dirinya telah berkiprah selama lima tahun sebagai kader PDI Perjuangan Kota Tangerang.

Dan dalam pencalonan sebagai wakil rakyat itu, Tomy mengusung slogan “Siap Mengabdi Untuk Masyarakat Kota Tangerang”.

Mendapat Dukungan Etnis Tionghoa

Dia mengaku niatan maju sebagai bakal calon anggota legislatif DPRD Kota Tangerang ini atas dukungan masyarakat dan juga pimpinan di PDI Perjuangan.

“Ini berkat dukungan semua pihak dan seijin pimpinan saya di DPR RI yang mengamanatkan untuk maju sebagai bakal calon anggota legislatif DPRD Kota Tangerang,” ujar Tomy yang juga merupakan tenaga ahli (TA) Anggota DPR RI Dapil Banten III, Ananta Wahana.

Selama berkiprah sebagai kader PDIP, Tomy mengatakan telah banyak menjalin komunikasi dengan berbagai lapisan masyarakat dari etnis Tionghoa dan teman-teman lintas agama.

Oleh karenanya, Tomy merasa sangat yakin bisa menambah kursi perolehan bagi PDI Perjuangan Kota Tangerang pada Pemilu 2024 mendatang.

“Ini adalah panggilan masyarakat yang memberikan amanah kepada saya untuk menyuarakan aspirasinya,” ungkapnya.

Tinggalkan Balasan